SMK Katolik Santa Maria Pontianak – Dua puluh lima tahun merupakan usia yang sangat istimewa bagi SMK Katolik Santa Maria Pontianak. Perayaan kali ini agak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Dalam rangka memeriahkan ulang tahunnya, SMK Katolik Santa Maria Pontianak mengadakan tiga kegiatan sekaligus yaitu Sanmarpreneur, Job Fair, dan P5. Sanmarpreneur merupakan wadah praktik peserta didik tentang bagaimana berwirausaha, karena Sekolah Menengah Kejuruan merupakan pendidikan kejuruan yang difokuskan pada penguasaan pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang dibutuhkan dalam dunia industri dan dunia wirausaha. Dengan adanya kegiatan praktik langsung ini, maka lulusan SMK diharapkan dapat bekerja sebagai wirausaha yang siap dalam menghadapi tantangan bisnis termasuk memasarkan produk, menarik pelanggan, dan menghadapi customer.
Kemudian untuk kegiatan Job Fair sendiri adalah sebagai wadah agar peserta didik dan para alumni dapat mengetahui informasi-informasi seputar dunia kerja. Tenaga kerja yang terampil dan profesional merupakan kunci keberhasilan untuk menjalankan dunia usaha. Selain kesempatan kerja yang sangat terbatas, para pencari kerja juga mengalami kesulitan memperoleh informasi lowongan kerja di perusahaan, banyak perusahaan yang tidak mengumumkan secara terbuka, baik di koran maupun media lain, mengenai kebutuhan SDM. Melalui Job Fair diharapkan rekrutmen tenaga kerja menjadi lebih mudah. Pencari kerja yang merasa kurang memperoleh informasi dapat mengetahui adanya lowongan dan kesempatan pekerjaan yang ditawarkan oleh Perusahaan.
Kegiatan Job Fair yang diselenggarakan tentunya juga akan memberikan manfaat bagi perusahaan yang mengikutinya, antara lain proses rekrutmen lebih singkat, peluang mendapatkan kandidat potensial lebih besar, memperluas networking, membantu talent pool secara efisien, dan biaya promosi lebih murah. Dalam kegiatan Job Fair juga dilaksanakan seminar yang betujuan untuk membekali alumni dalam mengenali dunia kerja, pembuatan AK 1, pembuatan izin usaha, dan sharing aplikasi KUKERJA. Jumlah perusahaan yang ikut tergabung dalam kegiatan Job Fair ini adalah 23 perusahaan. Adapun Perusahaan-perusahaannya meliputi Disnaker Kota Pontianak, Lpk Ichiban Borneo, Kimia Farma, BFI, Super Sukses Motor, Telkomsel, Fachri Land Group, Juragan Kaos, Kalimantan Plantation, Kibarnesia, World Innovative Telecomunications, Hokyland, Indomaret, Titans Revolution, Pakita Group, IFG Life, Sim Group, Kukerja, SM Education, D’BIG, Grill Me, Cv Juanda, Fastrata Buana.
Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan berbagai penampilan P5 dari peserta didik, mulai dari menari hingga bernyanyi dengan tema kearifan lokal. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis – Jum’at tanggal 19 s.d. 20 Maret 2023, pukul 07.00 s.d. 15.00 WIB yang bertempat di lingkungan Persekolah Yayasan Pendidikan Kalimantan. Adapun sasaran dari kegiatan ini adalah peserta didik yang ada di lingkungan persekolahan Yayasan Pendidikan Kalimantan, yaitu unit SD, SMP, SMA, SMK, Orang tua/wali peserta didik, alumni, dan masyarakat umum.
SMK katolik Santa Maria Pontianak mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang terlibat dalam kegiatan ini, baik itu peserta didik, alumni, orang tua, serta Perusahaan-perusahaan. Semoga kegiatan yang sangat bermanfaat ini dapat diselenggarakan lagi di tahun-tahun yang akan datang.
Tonton video dokumentasinya disini:
*)Leonardus Ferdi, S.Pd.